Saat anda berlibur ke Pacitan, jangan lupakan obyek wisata alam yang satu ini. Sebuah obyek wisata yang akan memanjakan anda, terutama ketika anda lelah, atau mempunyai penyakit kulit yang tidak sembuh – sembuh, maka jangan sungkan untuk mengunjungi tempat ini. Ya, pemandian air panas satu – satunya di Pacitan yang terletak di Kecamatan Arjosari mempunyai beberapa manfaat untuk terapi herbal penyakit anda, sekaligus anda rekreasi.
Pemandian air panas yang bisa ditempuh kurang lebih 15 Km dari Pusat Kota ini airnya panas karena berasal dari kawah gunung berapi, dan juga menyimpan berbagai khasiat dan manfaat karena mengandung belerang, dan dimungkinkan menjadi alternatif bagi anda salam proses penyembuhan penyakit dan juga untuk kebugaran tubuh anda.
Di Pemandian air panas Tirta Husada ini terdapat 4 kolam dan satu tempat untuk spa. Kolam tersebut terbagi atas 1 kolam induk, 2 kolam untuk dewasa dan 1 kolam untuk anak-anak. Dan sedikit menggambarkan, jika perjalanan anda ditempuh daria arah barat, dari arah Kota, anda dapat menempuh dengan waktu kurang lebih 30 menit, dan dapat dicapai dengan menggunakan kendaraan roda empat maupun dua. Jadi, selamat datang kembali di pacitan. Selamat menikmati bermandi – mandi ria di Pemandian Air Panas Tirta Husada.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar